Buku-buku yang dimiliki Mas U kebanyakan boardbook dengan tema beragam. Beberapa contoh jenis buku misalnya seperti berikut ini :
1. Board Book
Buku Kereta Sesame Streets ini favorit Mas U. Hampir setiap malam menjadi pilihan untuk dibaca. Kanan-kiri buku bisa dibuka sehingga buku lebih panjang. Tentu saja banyak jenis board book lain yang gak kalah menarik. Silakan hunting aneka board book legendaris misalnya seperti Goodnight Moon ataupun The Very Hungry Caterpilar.
2. Music Book
Perpaduan antara Boardbook dengan aneka bunyi ini juga dapat membuat anak semakin tertarik dengan buku. Buku favorit Mas U adalah music book dengan boneka beruang ditengahnya. Selain terdapat suara dari binatang, hand puppet dibagian tengah bisa digunakan selama bercerita. Music Book ini banyak sekali pilihannya. Mas U juga suka sekali dengan buku mobil dan aneka binatangnya.
3. Pop-up Book
Berbeda dengan board book yang memiliki kertas tebal, aman dari keisengan anak, Pop-up Book mempunyai kertas tipis dengan potongan lebih banyak sehingga terlihat seperti 3D. Robo-Pup ini adalah favorit Mas U sepanjang masa. Walaupun baca buku ini harus dengan pengawasan extra karena buku rawan robek.
4. Touch and Feel Book
Salah satu varian board book yang menarik adalah buku touch and feel dimana anak bisa merasakan tekstur sesuai tema. Salah satu buku milik Mas U ini bercerita tentang binatang malam, dimana Mas U bisa meraba bulu mereka sambil mendengarkan suara. Menarik bukan? Buku seperti ini dapat merangsang motorik anak, loh.
5. Activity Book
Buku ini terdiri dari beberapa macam aktivitas untuk mengajarkan anak. Misalnya buku goodnight bear milik Mas U ini. Mas U akan diajarkan untuk memiliki rutinitas sebelum tidur seperti minum susu, sikat gigi, mandi, dan berdoa.
6. Baby Book
Ini adalah buku paling awal yang dimiliki Mas U. Buku berupa kain dan gigit-gigitan karet yang bisa dimainkan sedari lahir.
7. Paper Book
Ini jenis buku paling lazim. Terbuat dari lembaran kertas tipis seperti Artpaper. Tentu saja buku ini membutuhkan pengawalan ekstra selama dibaca.
Sebenarnya masih banyak lagi jenis buku yang saat ini beredar. Tentu saja kualitas bukunya pun beragam, terlebih lagi saat ini banyak digalakkan program untuk mencintai buku, misalnya 1000 buku sebelum 5 tahun. Gw juga pernah dapat paket buku dan cd dari KPK yang memang mengeluarkan paket ini secara cuma-cuma. Tujuannya selain menanamkan kecintaan terhadap buku, tapi juga mengajarkan akan kejujuran sejak dini.
Sila mencari buku-buku menarik untuk anak, ya :)
Terimakasih untuk info nya, maaf untuk buku activity nya bisa didapat dimana yah? Selain di amazon, terimakasih moms
ReplyDeleteSaya beli di seller instagram, mom. Saat ini banyak akun penjual buku anak dengan harga beragam di IG :)
Delete